Kamis, 07 November 2019

Sensasi Menerima Honor Menulis, Hadiah Lomba, Dan Royalti



Pertama kali tulisan dimuat di majalah lokal, rasanya bahagia sekali. Apalagi tahu kalau tulisan yang dimuat diberikan imbalan berupa honor. Tidak pernah terbayangkan sebelumnya. Aku gadis biasa, sederhana, tapi mudah bergaul bisa menulis cerita anak dan dimuat di majalah. Saat itu di lingkungan masjid tiba-tiba aku menjadi buah bibir teman-teman sebaya.

Dengan bersepeda aku menuju kantor redaksi, lalu menunjukkan tulisan yang dimuat di majalah. Dengan ramah, petugas memberikan sejumlah uang. Saat itu aku sangat girang mendapatkan honor pertama dari tulisan pertama.

Meskipun hanya 3 tulisan yang dimuat di media, tapi aku cukup termotivasi untuk menulis. Beberapa tahun kemudian, aku kembali merasa bahagia setiap tulisan dimuat di media dan mendapatkan honor.

Lama-kelamaan aku bukan hanya suka mengirimkan tulisan ke media saja. Aku tertarik mengikuti lomba menulis. Beberapa tulisanku lolos dalam lomba dan aku mendapatkan hadiah. Hadiah yang aku dapatkan berupa buku, barang, dan uang. Entah, sudah berapa banyak hadiah yang aku dapatkan. Setiap mendapatkan hadiah lomba ada sensasi tersendiri.

Setelah mengenal dunia penulisan lebih lama, aku bergabung di komunitas menulis. Di komunitas ilmu tentang menulisku mengalami kemajuan yang pesat. Teman-teman komunitas banyak yang memberikan motivasi, tidak hanya untuk menulis di media, tetapi juga menulis buku.

Akhirnya aku bisa menulis dan menerbitkan buku solo secara indie. Aku juga menulis bersama teman-teman dalam bentuk buku antologi. Sebagian besar buku antologi tersebut diterbitkan secara indie. Tiap kontributor harus memperjuangkan buku yang telah dibuat dengan susah payah. Pada akhirnya buku yang terjual dalam jumlah banyak, sehingga tiap kontributor mendapatkan royalti.

Buku antologi yang diterbitkan penerbit mayor, aku juga ikut menjual semampunya. Usahaku dengan cara promosi di media sosial. Kalau penjualan buku antologi yang diterbitkan penerbit mayor ramai, para kontributor juga akan mendapatkan royalti dalam jumlah banyak. Meskipun sudah sering mendapatkan royalti, tapi setiap dikabari kalau royalti akan segera cair, tetap saja ada sensasi tersendiri.

#30hari300katanajmubooks
#catatanimapenulis
#berbagiinspirasi
#berbagiinspirasimenulis
#berbagiinspirasimotivasi

2 komentar:

  1. Wah mantap Bu. Aku malah belum pernah ikut lomba, hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ayo ikut,mbak. Yang sekarang hadiahnya besar. iidn kerja sama dengan kemendikbud

      Hapus