Selasa, 28 Januari 2025

Mengapa Sepulang Haji dan Umrah Rezeki Semakin Bertambah?



Sebagian orang awalnya ingin ke tanah suci sekali seumur hidup. Itu saja perjuangannya luar biasa. Ada yang harus menabung dan lama menunggu antrean. Ada yang secara finansial cukup tapi tetap antre. Ada yang ada uang, terus bayar, terus berangkat. Semua tergantung kondisi masing-masing orang.


Biaya ke tanah suci untuk umrah dan haji tidak sedikit. Namun, jangan khawatir. Allah akan mengganti biaya perjalanan itu berlipat-lipat. Syaratnya cukup mudah, yakni ikhlas hanya karena Allah.


Ketika beribadah umrah dan haji pasti kita banyak berdoa. 


Wa tijaarotan lantabuuro


Artinya:

Dan usaha yang tidak akan mengalami kerugian.


Ternyata setelah balik ke tanah air dilanda rindu dan ingin menunaikan haji dan umrah lagi, lagi, dan lagi. 


Sebelum berangkat haji, biaya yang kami keluarkan untuk mendapatkan nomor porsi diganti lebih dari 4 kali lipat. Sepulang dari haji, entah berapa kali lipat Allah gantikan lagi.


Pengalaman teman-teman, setelah umrah atau haji mereka bisa mengumpulkan uang dalam waktu singkat untuk umrah lagi atau mendaftar haji buat anggota keluarganya. Bisa membeli tanah, rumah, dan lain-lain. Setiap doa dikabulkan, termasuk minta kaya raya.


Bila ada jemaah haji atau umrah setelah pulang dari tanah suci kok usahanya bangkrut, tambah miskin, mengalami kerugian, maka perlu melakukan evaluasi. Doa apa yang telah dipanjatkan? Sumbernya dari mana uang yang digunakan untuk melaksanakan haji dan umrah? Bagaimana niat awal mereka menunaikan ibadah haji dan umrah? 


Yang bisa menjawab adalah masing-masing orang. Orang lain tak bisa menghakimi.


Saya ingin menunaikan ibadah haji dan umrah bersama suami dan anak-anak. Semoga Allah memudahkan cita-cita dan mengabulkan doa saya.


Selain ingin kembali ke tanah suci, saya juga ingin kaya raya. Amin.


00000

Minggu, 26 Januari 2025

Salah Satu Doa Populer Jemaah Haji


Rukun Islam kelima adalah haji. Ibadah haji bagi muslim hukumnya wajib bagi yang mampu. Mampu fisiknya, finansialnya, dan aman selama melakukan perjalanan. Kewajiban muslim hanya satu kali menunaikan ibadah haji. Bila seorang muslim bisa melakukan ibadah haji lebih dari sekali, maka selebihnya bukan wajib hukumnya.

Bila tak mampu berhaji tapi mampu melakukan umrah, maka kerjakan umrah. Umrah juga merupakan kewajiban muslim sekali seumur hidup.

Ketika menunaikan ibadah haji dan umrah banyak doa yang bisa kita panjatkan. Tiap orang bebas berdoa. Mau pakai bahasa Arab, bahasa Indonesia, bahasa Jawa, dan lain-lain silakan saja. Tiap jemaah haji dan umrah pasti ingin mendapatkan kemabruran, yaitu haji yang diterima dan balasannya surga.

Salah satu doa ketika melaksanakan ibadah haji dan umrah yang paling populer adalah:

Allahummaj'alhu hajjan mabruuran
Wa dzanban maghfuuran
Wa sa'yan masykuuran
Wa 'amalan shaalihan maqbuulan
Wa tijaaratan lan tabuura

Artinya: 
Ya Allah karuniakan haji yang mabrur, 
dosa yang diampuni, 
Sai yang menggembirakan,
Amal shaleh yang diterima,
dan usaha yang tidak akan mengalami kerugian.

Doa pada kalimat terakhir ini ada yang menerjemahkan usaha/perniagaan yang tidak merugi. Artinya rezekinya semakin melimpah. Orang Islam yang berniat haji karena Allah, harus siap-siap menerima ujian berupa harta yang akan datang secara berlimpah. Jumlahnya beberapa kali lipat dari biaya ibadah haji yang telah dikeluarkan.

Dari pengalaman pribadi dan orang lain, sepulang haji dan umrah, hidupnya semakin tenang dan ada saja rezeki datang memaksa untuk segera dibelanjakan di jalan Allah. Alhamdulillah, sepulang dari tanah suci bisa "mencicil" satu anak mendapatkan porsi haji. Semoga si kecil segera mendapatkan nomor porsi.

Doa populer lainnya yang selalu dibaca jemaah haji dan umrah adalah:

Rabbanaa aatinaa fiddunyaa hasanah
Wa fil aakhiraati hasanah
Waqinaa adzaabannaar

Artinya:
Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan dunia, 
dan kebaikan di akhirat,
Dan lindungilah kami dari siksa api neraka.

Semoga kita sebagai orang Islam dapat melaksanakan ibadah haji dan unrah wajib sekali seumur hidup. Aamiin 

00000


Jumat, 24 Januari 2025

Jangan Saling Mendiamkan Terhadap Tetangga



Tetangga adalah saudara terdekat kita. Meskipun bukan saudara kandung atau kerabat dekat tapi kedekatan kita dengan tetangga mungkin melebihi kedekatan kita dengan saudara kandung. 


Misalnya malam-malam seorang istri di rumah hanya dengan anak-anak karena suami ada urusan di luar kota sampai beberapa hari. Tiba-tiba anaknya sakit, kejang-kejang. Tentu saja kita akan minta tolong tetangga. Kemungkinan kecil minta bantuan saudara kandung yang rumahnya jauh (beda kampung, apalagi beda kota). Kalau sifatnya darurat, pasti tetangga terdekat yang akan kita mintai tolong.


Untuk itu, bersikap baiklah pada tetangga. Sopan santun perilaku, lembut tutur kata, dan membuat tetangga nyaman dengan keberadaan kita. Sesekali ada gesekan atau problem kecil karena salah paham, hal itu biasa terjadi. Tak perlu dibesar-besarkan. Segera berbaikan, lalu bersikap wajar saja.


Tak perlu berantem, padu, cekcok, gampang emosi, bahkan jothakan alias saling mendiamkan. Menyapa tetangga dengan muka manis, tak perlu cemberut, atau bermuka kecut. Apalagi tidak bertegur sapa sampai bertahun-tahun terhadap tetangga terdekat yang rumahnya berhadapan dengan rumah kita.


Bayangkan, ketika mau pergi, kita buka pintu rumah. Kebetulan tetangga yang kita diamkan juga keluar rumah. Kira-kira jadi salah tingkah semua. Yang paling ekstrem, bertemu di masjid untuk salat berjemaah. Kebetulan jemaah perempuan cuma berdua, jejer pula. Apa ya mau saling diam setelah salam?


Atau kita tidak jadi salat berjemaah gara-gara bertemu dengan orang yang tidak kita suka. Hidup kita jangan dibuat ribet.


Ingatlah sebuah nasihat seperti ini. A dan B bertetangga. Mereka tidak akur, tidak saling bertegur sapa. A adalah orang yang berpengaruh. Kebetulan A dikelilingi dan bergaul dengan teman sefrekuensi. B ibu rumah tangga dan orang rumahan.


Suatu hari A meninggal dunia. Saat itu teman-teman A tidak ada yang bisa ikut mengurus jenazah karena ada keperluan. Mau tak mau B harus ikut mengurus jenazah A. Kesimpulannya: kita membutuhkan orang lain. Ketika kita telah tak bernyawa, orang lainlah yang akan memandikan, mengkafani, menyalatkan, dan menguburkan. Tidak mungkin kita akan menggelinding sendiri menuju makam.


Apakah ada cerita di atas? Ada dong! 


00000

Kamis, 09 Januari 2025

Undangan Shalat Tahajud dari Allah


Selain shalat wajib lima waktu yang harus dikerjakan umat Islam, ada juga shalat sunah. Shalat sunah tersebut di antaranya shalat sunah rawatib, shalat dhuha, shalat witir, shalat tarawih, shalat 'Id, shalat gerhana, shalat tahajud, dan lain-lain. Shalat sunah bila dikerjakan mendapat pahala, kalau ditinggalkan kok eman-eman.


Shalat sunah yang disebutkan di atas waktunya sudah ditentukan. Saya yakin Anda pernah melakukan shalat sunah selain shalat wajib. Bagi orang Islam, shalat tahajud adalah penyebutan yang lazim dan familiar.


Shalat tahajud adalah shalat sunah yang dilakukan pada malam hari setelah bangun tidur sebelum subuh. Dalam Al Qur'an juga diperintahkan untuk shalat tahajud.


Perintah untuk melaksanakan shalat tahajud tertuang dalam Al Qur'an Surat Al Isra ayat 79 yang artinya "Dan pada sebagian malam hari shalat tahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu".


Hanya orang-orang tertentu yang dapat melaksanakan shalat tahajud. Mereka adalah orang yang diundang Allah. Hanya diundang Allah. Sebab shalat tahajud itu berat. Rasa kantuk dan capai menjadi alasan seseorang meninggalkan shalat tahajud.


Ada yang diundang sebelum jam 10 malam. Ada yang diundang tengah malam, dan menjelang subuh. 


Bila kita sudah berniat, biasanya Allah memudahkan kita bangun tengah malam untuk menjalankan shalat tahajud. Untuk mendukung niat bangun tengah malam untuk tahajud Anda bisa memasang alarm jam tertentu. Saya dan suami memasang alarm mulai pukul tiga pagi.


Bila sudah rutin menjalankan shalat tahajud, ada saja kemudahan untuk bangun pada malam hari.


Saya dan suami sebelum jam empat pagi sudah bangun. Biasanya meskipun hanya 2 raka'at shalat tahajud kami tegakkan. Setelah shalat, menunggu waktu subuh dengan membaca Al Qur'an.


Alhamdulillah, bersyukur  sering diundang Allah untuk shalat tahajud. Shalat tahajud sarana untuk mensyukuri nikmat-nikmat yang telah kami terima sepanjang hari sebelumnya.


Maukah Anda diundang Allah untuk shalat tahajud?


00000

Sabtu, 04 Januari 2025

Silaturahmi Melancarkan Rezeki

 


Bertubi-tubi keluarga kami mendapatkan rezeki dari arah tak disangka-sangka. Tiba-tiba datanglah teman seregu serombongan haji 2023. Beliau membawakan hadiah berupa kerupuk kulit sapi dan ikan nila mentah.


Tak terhitung rezeki berupa ubi jalar dan singkong, kweni, dan lain-lain dari kawan-kawan lainnya. Karena jumlahnya banyak, maka saya distribusikan ke tetangga. 



Belum lama ini dikirimi oleh kawan lama suami berupa beras, singkong dan kacang tanah.  Kawan lainnya memberi terong, lombok, dan mangga kiojay.


Allah Maha Kaya dan Maha Pemurah. Alhamdulillah, semoga semua membawa berkah.


00000