Rabu, 27 Desember 2017

Mpek-mpek Palembang Cocok Dimakan Saat Udara Dingin

Mpek-mpek Palembang (dok.pri)

Berada di rumah Ibu sewaktu liburan panjang, biasanya saudara-sodara yang lain juga pulang ke rumah Ibu. Rumah Ibu yang sempit semakin terasa sempit. Akan tetapi sekarang ada rumah kakak saya yang berada di depan rumah Ibu. Jadi, kami berkumpul di rumah kakak. Kalau sudah begitu, tentu saja kami membutuhkan konsumsi yang jumlahnya banyak.

Di dekat rumah Ibu kebetulan ada pabrik tahu. Selain membuat tahu, di pabrik tahu tersebut juga ada aktifitas menggoreng tahu seperti yang dijual pada umumnya. Ada tahu goreng khusus untuk membuat sambal goreng, ada tahu yang dibuat sayur terik (pakai areh) dan ada tahu pong yang dicampukan pada bakso.

Saya membeli tahu putih dan tahu goreng. Tahu putih, saya iris kecil-kecil lalu direndam memakai air garam. Beberapa saat kemudian saya goreng di dalam minyak banyak. Tidak membutuhkan waktu terlalu lama untuk mendapatkan tahu siap konsumsi.

Kepulangan adik saya ke rumah Ibu, seperti biasa membawa mpek-mpek Palembang. Adik saya menikah dengan orang Palembang. Jadi, kami biasa makan mpek-mpek Palembang kalau adik saya pulang ke rumah Ibu.

Oleh karena suaminya orang Palembang, apakah lantas adik saya suka membuat mpek-mpek? Ternyata tidak! Katanya, lebih praktis membeli. Jawaban itu sekaligus menunjukkan kalau adik saya jarang memasak apalagi mencoba-coba yang keberhasilannya diragukan.

Ada kapal selam, lonjor dan bulat. Tugas saya adalah menggoreng. Tugas yang lain adalah menghabiskan makanan, hahaha.

Tahu goreng (dok.pri)


Selain mpek-mpek, tahu putih yang saya goreng juga ludes dimakan dengan cuko. Yang namanya keluarga besar dengan penduduk banyak, berapapun makanan yang disajikan, pasti ludes juga. Namanya juga ngumpul bersama keluarga. Kalau tidak ada makanan cukup, nanti rebutan dong.

Kebetulan, siang yang terik dibalas dengan sore yang hujan. Alhamdulillah, semua disyukuri saja. Hujan dan panas adalah anegerah yang Allah berikan untuk makhluknya.

Yogyakarta, 27 Desember 2017

Tidak ada komentar:

Posting Komentar